LOWES DAN VAN DER MARK MASIH BERSAMA YAMAHA MUSIM DEPAN
Yamaha Motor Europe telah mengumumkan skuad PATA Yamaha Official WorldSBK Team untuk musim 2019 dengan line-up pembalap yang masih sama dengan musim ini yaitu Michael van der Mark dan Alex Lowes. Langkah ini diambil Yamaha setelah melihat progress positif yang telah dicapai dua pembalapnya tahun 2018 ini.
Sampai dengan seri Misano 6 – 8 Juli 2018 kemarin Yamaha menduduki peringkat ketiga Manufacturer dengan 282 poin. Sedangkan pada klasemen pembalap Michael Van der Mark berada di posisi ketiga dengan 248 poin dan tandemnya Alex Lowes di posisi enam dengan 193 poin. Kedua pembalap musim ini telah beberapa kali menapaki tangga podium dengan tiga diantaranya adalah podium tertinggi.
Berikut komentar dua pembalap Yamaha ini
Van der Mark :
“Saya sangat senang telah menandatangani kontrak untuk musim ketiga dengan Yamaha. Saya percaya pada proyek ini, Yamaha percaya pada saya sebagai pembalap dan ini membuat kombinasi yang kuat. Sementara kami masih harus bekerja untuk peningkatan, jelas bahwa kami telah membuat kemajuan yang signifikan, sampai pada titik di mana kami sekarang bisa memenangkan balapan dan bisa bersaing di depan setiap akhir pekan (balapan). Saya melihat peluang untuk melanjutkan tren ini dan menyusun langkah selanjutnya ke depan saat kami bekerja sama menggapai tujuan utama kami. berjuang bersama untuk gelar Juara Dunia.”
Lowes :
“Saya sangat senang bisa terus menjadi bagian dari proyek World Superbike Yamaha, (saya) telah terlibat sejak mereka (Yamaha) kembali berlaga pada tahun 2016. Sejak itu kami telah melalui banyak hal bersama-sama; kadang naik, kadang turun, Namun saat ini kami dalam kondisi yang meningkat. Sungguh luar biasa saat memenangkan balapan pertama saya musim ini, tetapi, tentu saja, kesuksesan ini berarti kami mengharapkan lebih banyak lagi pada setiap akhir pekan (balapan). Saya mempunyai kepercayaan yang begitu besar pada proyek ini, ambisi saya adalah bisa meraih gelar Juara Dunia dan saya tidak berpikir itu tidak realistis mengingat semua kemajuan yang telah kami buat. Saya tidak pernah menikmati balapan sama seperti yang saya lakukan dengan tim ini dan saya akan terus memberikan segalanya untuk sampai ke posisi dimana seharusnya Yamaha berada. Terima kasih sebesar-besarnya kepada Eric de Seynes, Andrea Dosoli, dan Paolo Pavesio di Yamaha dan Paul Denning dari tim karena telah memberikan kepercayaan kepada saya. “
Yup, kita ikuti saja perkembangan dua pembalap Yamaha ini ke depan, mampukah mereka membawa kembali kejayaan yang pernah dipersembahkan Ben Spies kepada Yamaha 2009 lalu dengan meraih gelar juara dunia
… da daaagh …
![]() Berlangganan ArtikelDaftarkan email sobat untuk mendapatkan update artikel terbaru dari blogmotor.id |
1 Response
[…] saat Van der Mark dan rekan setimnya Lowes menandatangani perpanjangan kontrak dengan Yamaha. (lowes-dan-van-der-mark-masih-bersama-yamaha-musim-depan) . Sykes juga digosipkan akan bergabung dengan Tim GRT Yamaha yang akan naik kelas dari Supersport […]